get app
inews
Aa Text
Read Next : Anggota DPR RI Neng Eem, Otak Pelaku Pembakar Mobil Harus Ditangkap

Budhy Setiawan Tinjau Pembangunan Jalan Menuju Situs Gunung Padang

Jum'at, 10 Juni 2022 | 10:53 WIB
header img
Anggota DPR RI Budhy Setiawan yang didampingi unsur pemerintahan meninjau lokasi pembangunan jalan di Desa Karyamukti Kecamatan Campaka. (Foto: Istimewa)

CIANJUR, iNews.id - Anggota DPR RI Budhy Setiawan yang didampingi sejumlah unsur meninjau lokasi pembangunan jalan di Desa Karyamukti Kecamatan Campaka, Kabupaten Cianjur, Jawa barat, Kamis (9/6/2022).

 

Jalan utama masyarakat yang menghubungkan Desa Karyamukti dan Desa Cimenteng ini merupakan salah satu akses menuju situs Megalithikum Gunung Padang. Dimana jalur tersebut merupakan salah satu objek wisata yang menjadi pariwisata unggulan di kabupaten cianjur.

 

Jalan sepanjang 3,6 kilometer dengan lebar 4 meter itu akan dibangun oleh Budhy Setiawan melalui Dana Alokasi Khusus (DAK) penugasan, yang berlokasi di jalan Paldua - Desa Karyamukti Kecamatan Campaka.

 

Budhy Setiawan menyampaikan, bahwa anggaran tersebut sengaja digulirkan di Kabupaten Cianjur melalui Dana Alokasi Khusus (DAK), sebagai penugasan untuk membantu pemerintah daerah dalam menanggulangi jalan rusak.

 

"Semoga dengan dibangunnya jalan ini dapat membantu memudahkan masyarakat dalam aktivitas sehari-hari terutama bagi warga yang mengangkut hasil pertaniannya," kata Budhy.

 

Dalam kunjungannya Budhy Setiawan juga di dampingi oleh Wakil Bupati Cianjur, TB Mulyana Syahrudin. Wabup pun menyampaikan apresiasinya dan mengucapkan terima kasih atas perhatian Budhy Setiawan terhadap pembangunan di Kabupaten Cianjur ini.

 

"Saya berharap kedepannya akan lebih banyak lagi alokasi dana dari pusat yang dapat dibawa ke Cianjur untuk membantu Pemda dalam upaya membangun Kabupaten Cianjur," ujarnya.

 

Kepala Desa Karyamukti, Solihin menyampaikan apresiasinya atas pembangunan jalan ini.

 

"Alhamdulillah, yang ditunggu-tunggu setelah lama sekali bahkan bertahun-tahun, akhirnya kerusakan jalan di wilayah kami sepanjang 3,6 kilometer dapat diperbaiki atas bantuan aspirasi dari Bapak Budhy Setiawan," ucapnya.

 

Solihin juga menyampaikan bahwa ia dan masyarakat desanya sudah bertahun-tahun mengajukan bantuan perbaikan jalan tersebut. Namun baru kali ini melalui aspirasi Budhy Setiawan jalan ini akhirnya dapat diperbaiki.

Editor : Nursidik

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut