Harga Sayuran Daun di Pacet Anjlok, Petani Mengeluh Biaya Pestisida Tak Terkejar

Elan Hermawan
Los sayuran Asep Oji, asal Kampung Gunung putri, Desa Sukatani, Kecamatan Pacet. Foto: iNewsCianjur.id/Elan Hermawan.

Sementara itu, Asep Oji (45), seorang tengkulak yang biasa membeli hasil panen petani Pacet, membenarkan bahwa harga sayuran di beberapa pasar induk seperti Jakarta dan Bogor memang sedang “lesu”.

“Kalau petani punya kontrak langganan ke pasar besar, mungkin masih aman. Tapi bagi yang jual lepas, harga lagi nggak bersahabat,” ujarnya.

Oji menyebutkan, harga bawang daun saat ini di tingkat petani hanya sekitar Rp6 ribu per kilogram, padahal sebelumnya bisa mencapai Rp12 ribu.

Selain bawang daun, beberapa komoditas lain juga mengalami penurunan harga. Berikut kisaran harga sayuran di tingkat petani Pacet:

Pakcoy: Rp2.000/kg

Kailan: Rp3.000/kg

Kol: Rp2.500/kg

Sawi: Rp1.500/kg

Wortel: Rp10.000/kg

Petani berharap pemerintah dapat membantu menstabilkan harga dan memberikan solusi agar biaya produksi tidak terus menekan pendapatan mereka.

Editor : Ayi Sopiandi

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network