CIANJUR, iNews.id - Kementrian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Kemen PPPA) yang bekerjasama dengan Komisi VIII DPR RI melakukan pelatihan Peningkatan Peran Ibu Dalam Pendidikan Anak yang digelar di Wisma Aset Palasari, Kecamatan Cipanas, Kabupaten Cianjur, Selasa (07/06/2022)
Anggota Komisi VIII DPR RI, Drs. H. Tjetjep Muchtar Soleh, MM mengatakan, saat ini kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) baik di daerah maupun di perkotaan cenderung meningkat. Dari hal tersebut mendorong Kementrian PPPA RI bersama Komisi VIII melaksanakan kegiatan ini.
"Kami harapkan masyarakat bisa mendengarkan arahan-arahan dari kader yang mengikuti penyuluhan kegiatan ini," ujarnya kepada wartawan, Selasa (7/6).
"Jadi nanti kader-kader akan memberikan penjelasan tentang pentingnya peran ibu mendidik anak kepada masyarakat di sekitarnya," sambungnya.
Tak hanya itu, Tjetjep mengatakan, dari adanya sosialisasi serta pelatihan ini tidak hanya peran dari dalam keluarga, namun perlu ada penguatan dari semua pihak terutama lingkungan sekitar. Sehingga pendidikan anak bisa lebih dioptimalkan.
"Dukungan dari berbagai pihak untuk mengingatkan kembali itu peranan yang dominan dan sangat penting dalam pengasuhan anak," katanya.
Sementara itu, Analis Kebijakan Ahli Madya Kementerian PPPA RI, Dodi Muhammad Hidayat mengatakan, data yang masuk ke KemenPPPA, bahwa kekerasan terhadap anak tiap tahunnya meningkat. Hal itu menurutnya didominasi oleh dampak ekonomi.
"Salah satu perhatian penting dari Presiden yang menaruh harapan besar kepada kami terkait peran ibu dalam pengasuhan keluarga," ujarnya.
Lebih lanjut, Dodi menjelaskan bahwa lima arahan Presiden tersebut yakni, meningkatkan pemberdayaan perempuan dalam Wira usaha, meningkatkan peran ibu dalam pengasuhan keluarga, menurunkan kekerasan terhadap perempuan dan anak, dan menururunkan pekerja anak, serta melakukan pencegahan perkawinan anak.
"Memang itu menjadi prioritas utama dalam pendidikan anak. Keluarga itu bisa menjadi buas dan bisa juga menjadi berkualitas. Termasuk kualitas ibu berperan di dalam mendidik atau mengasuh anaknya," kata dia.
Editor : Nursidik