“Kapolri Sigit beserta jajarannya punya perhatian yang besar atas penanganan mudik lebaran 2024 ini. Kapolri Sigit ingin punya legacy yang baik dan sempurna di akhir pemerintahan Presiden Jokowi,” sambung Fonda.
Sebelumnya, saat meninjau kesiapan arus mudik di Gerbang Tol (GT) Kalikangkung pada Rabu (3/4) lalu, Kapolri Listyo Sigit sempat memaparkan tiga hal prioritas dalam penanganan mudik 2024.
Pertama, bagaimana mengurai kemacetan dengan baik. Kedua, mengurangi angka kecelakaan lalu lintas. Sementara yang ketiga, mengimbau masyarakat untuk melaksanakan mudik lebih awal demi mengurai beban arus lalu lintas.
Editor : Furqon Munawar
Artikel Terkait