SOLO, iNewsCianjur.id - Anggota Fraksi PKB DPR-RI, Nur Nadlifah mengklaim Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) menjadi partai yang paling peduli dengan nasib dan kesejahteraan perempuan.
Nadlifah menjelaskan PKB menunjukkan kepedulian tersebut dengan memperjuangkan seluruh aspek kehidupan perempuan Indonesia.
Mulai dari urusan kesehatan dan kesejahteraan kaum perempuan, ungkapnya, hingga persoalan partisipasi politik perempuan di parlemen.
“Rekam jejak selama 25 tahun terakhir membuktikan kepedulian PKB terhadap perempuan Indonesia. PKB jadi Partai yang paling peduli nasib kaum perempuan,” ujarnya dalam siaran pers merayakan ulang tahun PKB yang ke-25, Minggu (23/7) pagi.
Nadlifah pun menjelaskan posisi PKB sebagai partai yang konsisten memperjuangkan keterwakilan perempuan di parlemen. Pasalnya, saat ini, jumlah Anggota DPR Perempuan dari PKB mulai berjumlah signifikan. Nadlifah menjelaskan PKB punya 11 Anggota DPR Perempuan dari 57 kursi Anggota DPR yang dimilikinya.
Editor : Furqon Munawar
Artikel Terkait