CIANJUR, iNewsCianjur.id - Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Cianjur melaksanakan kegiatan pekan kreativitas khusus tingkat Sekolah Dasar (SD) yang pusatkan di lapang sepak bola Rider 300/Brawijaya, Senin (13/3/2023).
Menurut Plt Kepala Disdikpora Kabupaten Cianjur, Akib Ibrahim dengan diadakannya kegiatan tersebut pihaknya menargetkan kualitas pendidikan sebagai implementasi dari konsep merdeka belajar.
"Sekarang anak-anak diberi kesempatan sesuai dengan kompetensinya. Dengan kegiatan ini mudah-mudahan bisa menunjukan hasil pembelajaran yang baik dan bisa di tindak lanjuti ke tingkat Provinsi maupun ke tingkat Nasional," ujar Akib kepada awak media usai upacara pembukaan, Senin (13/3/2023).
Akib mengakui, di Kabupaten Cianjur sendiri belum semua sekolah menerapkan Implementasi Kurikulum Merdeka (IKM).
"Belum semua sekolah tetapi sudah bertahap, kalau sekolah penggeraknya baru sekitar 48 sekolah. Sedangkan penerapan IKM SD itu sudah hampir di atas 70 persen dan sekarang mudah-mudahan di akhir tahun ini kita akan 100 persen seluruhnya masuk ke pintu pengembangan IKM," ungkapnya.
Dalam mengimplementasikan Kurikulum Merdeka, pihaknya juga tentu memberikan konsep kepada sekolah-sekolah. Memberikan pembinaan terhadap para guru dan kepala sekolah.
"Jadi bisa meningkatkan peran untuk membimbing terhadap peserta didik dan di dalam konsep merdeka belajar itu ada melahirkan profil belajar pancasila, yang ditekankan disebut dengan profil pancasila itu beriman, bertakwa, berakhlak mulia," jelas Akib.
Editor : Ayi Sopiandi
Artikel Terkait