get app
inews
Aa Text
Read Next : Berawal Dari Suara Letusan, Satu Rumah Warga di Hegarmanah Ludes Terbakar 

KPU Cianjur Terima Berkas Bacaleg Partai NasDem Targetkan 12 Kursi DPRD

Kamis, 11 Mei 2023 | 14:58 WIB
header img
Ketua DPD Partai NasDem Cianjur Onnie S Sandie. Foto : iNewsCianjur.id

CIANJUR, iNewsCianjur.id - Ketua DPD Partai NasDem Kabupaten Cianjur Onnie S Sandie menyakini berkas dokumen pendaftaran 50 orang bakal caleg bisa memenuhi syarat seperti yang diatur undang-undang. Para bakal caleg telah melalui berbagai proses seperti seleksi hingga wawancara. 

"Kami menyakini, para caleg Partai NasDem bisa jadi pemenang di setiap dapil," kata Onnie, Kamis (11/5).

Onnie mengatakan, target 12 kursi pun dipasang Partai NasDem. Artinya, di setiap dapil Partai NasDem menargetkan bisa mendapatkan dua kursi.

"Pada Pileg 2019, Partai NasDem merupakan pemenang ketiga dengan mendapatkan 6 kursi di DPRD Kabupaten Cianjur. Saat itu di Kabupaten Cianjur terdapat lima dapil. Satu dapil ada yang dua kursi. Target kami pada Pileg 2024, satu dapil bisa mendapatkan dua kursi," tuturnya.

Onnie juga meyakini para bakal caleg Partai NasDem bakal patuh terhadap segala aturan kepemiluan sehingga membawa angin segar perubahan ke arah lebih baik untuk kemajuan Kabupaten Cianjur. Karena itu, sebut Onnie, Partai NasDem meminta arahan yang seluas-luasnya kepada KPU maupun Bawaslu agar Pemilu berjalan dengan jurdil dan luber.

Ketua KPU Kabupaten Cianjur Selly Nurdinah mengatakan NasDem merupakan partai kedua yang mengajukan dokumen pendaftaran bacaleg ke KPU pada Kamis (11/5). Berkas yang telah diterima selanjutnya akan diverifikasi administrasi mulai15 Mei-23 Juni 2023.

"Ada dua dokumen fisik yang diserahkan yakni formulir Model B Parpol. Nanti kita akan periksa kelengkapan dan keabsahannya. Selanjutnya Model B Daftar Bakal Calon Anggota Legislatif. Nanti ini juga akan kita cek kelengkapan administrasi pada tahapan verifikasi administrasi 15 Mei-21 Juni 2023," pungkas Selly.

Editor : Ayi Sopiandi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut