CIANJUR, iNews.id - Petani warga Desa Sirnasari Kecamatan Leles, Kabupaten Cianjur menyambut dan antusias dengan dibangunnya jaringan irigasi melalui Padat Karya Tunai (PKT) melalui Program Percepatan Peningkatan Tata Guna Air Irigasi (P3-TGAI), untuk keperluan pengairan area sawah.
Ketua P3A Mitra Cai Mancarigah Desa Sirnasari, Damhuri mengatakan, irigasi yang terletak di Kampung Tambakan RT 7/1 Desa Sirnasari, Leles ini, pekerjaannya sudah mencapai 65 persen yang dibangun melalui sistem padat karya.
"Jaringan irigasi ini sangat penting untuk mengairi sekitar 18 hektar sawah petani," katanya, saat ditemui di lokasi, Jumat (/6/2022).
Makanya, ia memaparkan, para petani sangat antusias ingin segera diselesaikan. Pembangunannya pun berjalan lancar, walaupun untuk mengangkut bahan material ke lokasi ini cukup sulit, dengan kondisi medan terjal dan jarak cukup jauh,harus dipikul sampai 600 meter.
"Namun warga tetap semangat turut membantu," ujar Damhuri.
Maih ujarnya, proyek irigasi ini anggarannya diperoleh dari dana aspirasi salah seorang anggota DPR RI, Fraksi Kebangkitan Bangsa (F-PKB) sbesar Rp195 juta. Panjang irigasi 470 meter, tinggi 90 setimeter dan kini sudah mencapai 65 persen. Hal itu, sesuai dengan target bulan ini harus selesai sekitar 70 persen.
Saat ini, lanjut Damhuri, seharusnya rampung 70 persen. Kendalanya agak terganggu, karena musim penghujan, saat ini sedang terus digebar. Dan, akan berusaha maksimal selesai tepat waktu. Apalagi jaringan irigai ini sangat penting untuk pertanian, artinya dibutuhkan sekali oleh para petani warga sini.
"Ya! Mengingat melaui sistem padat karya, warga juga semangat ingin segera menikmati hasilnya," tandas Ketua P3A Mitra Cai Mancarigah Desa Sirnasari.
Terpisah, Kepala Desa Sirnasari, Sahuri mengatakan, jaringan irigasi dibangun di kampung ini karena sudah ada kelompok P3A Mitra Cai, yangd idirikan melalui Musyawarah Desa (Musdes). Selama pengerjaan proyek, tentu saja pihak desa terus mengawasinya sampai pekerjaan bisa rmpung. Tentu merasa bangga dirinya kepada warga setempat, begitu bersemangat turut membantu pekerjaan ini.
"Hasilnya jelas sangat bermanfaat bagi kepentingan pertanian di desa kami," tutupnya.
Editor : Nursidik
Artikel Terkait