CIANJUR, iNewsCianjur.id – Seorang nelayan bernama Dikdik Susanto (35), warga Kampung Salawi, Desa Mekarmulya, Kecamatan Talegong, Kabupaten Garut, dilaporkan hilang setelah terseret ombak besar di perairan Dermaga Jayanti, Kampung Pebaluhan, Desa Cidamar, Kecamatan Cidaun, Kabupaten Cianjur. Peristiwa nahas ini terjadi pada Selasa (25/3/2025) sekitar pukul 18.30 WIB.
Kepala Satuan Polisi Perairan dan Udara (Kasatpolairud) Polres Cianjur, AKP Asep Machfud, menjelaskan kronologi kejadian berdasarkan keterangan saksi di lokasi. Saat itu, korban sedang berada di perahunya yang berlabuh di sekitar area penambatan kapal di Pelabuhan Jayanti.
"Menurut keterangan saksi, korban menggunakan perahu karet untuk mengambil jerigen bensin dari perahu milik saksi. Namun, ketika saksi hendak menyerahkan jerigen tersebut, tiba-tiba datang ombak besar menghantam perahu karet yang dinaiki korban. Akibatnya, korban langsung terhempas dan terjatuh ke laut," ungkap AKP Asep pada Rabu (26/3/2025).
Saksi yang melihat kejadian itu sempat berupaya memberikan pertolongan. Akan tetapi, kuatnya arus dan tingginya gelombang laut membuat korban dengan cepat terseret dan menghilang.
Editor : Ayi Sopiandi
Artikel Terkait