Apel Gelar Pasukan Mantap Praja Lodaya 2024 Digelar Jelang Pilkada Serentak di Cianjur

Redaksi
Bupati Cianjur, Herman Suherman didamping Dandim 0608/Cianjur, Letkol Kav Yerry Bagus Merdianto dan Kapolres Cianjur, AKBP Rohman Yonky Dilatha memimpin apel gelar pasukan sinergitas TNI-Polri dan instansi terkait, Selasa, 20 Agustus 2024.

CIANJUR, iNewsCianjur.id - Bupati Cianjur, Herman Suherman didamping Dandim 0608/Cianjur, Letkol Kav Yerry Bagus Merdianto dan Kapolres Cianjur, AKBP Rohman Yonky Dilatha memimpin apel gelar pasukan sinergitas TNI-Polri dan instansi terkait dengan sandi Operasi Mantap Praja Lodaya dalam rangka pengamanan Pilkada 2024 Cianjur, di halaman Polres Cianjur, Selasa, 20 Agustus 2024.

Herman Suherman yang membacakan amanat Kapolda Jawa Barat, Irjen Pol Ahkmad Wiyagus mengungkapkan, Pilkada Serentak 2024 adalah bagian dari kemerdekaan rakyat untuk memilih pimpinan daerah.

“Sehingga perlu adanya jaminan keamanan, agar tiap tahapan Pilkada 2024 dapat berjalan dengan lancar,” ungkap Herman.

Tim gabungan terebrut nantinya bertugas mencermati perkembangan situasi politik. Tantangan yang perlu diantisipasi yakni peningkatan suhu politik, kerawanan sosial politik yang menjurus ke arah polarisasi sosial, poltisasi agama, politik identitas, politik uang, black campaign, isu SARA, dan potensi konflik antarpendukung peserta pemilu.

“Demikian juga halnya dengan bentuk-bentuk kecurangan pilkada yang dilakukan penyelenggara maupun pihak terkait lainnya,” ujarnya.

Selain itu, pengamanan logistik pilkada, tahapan pilkada seperti kampanye hingga pemungutan dan perhitungan suara, agar mencermati hasil evaluasi Pemilu 2024 dari segala kelemahan dan kekurangan pada keamanan pilkada sebelumnya.

“25 September sampai 23 November 2024, akan dilaksanakan kampanye memalui pertemuan terbatas, tatap muka, penyebaran bahan kampanye, dan pemasangan alat peraga kampanye (APK), hingga puncaknya saat pemungutan suara mempunyai kerawanannya masing-masing,” ungkapnya.

Pasukan Mantap Praja Loraya 2024 sendiri mengedepankan tindakan preemtif dan preventif yang didukung kegiatan intelejen dan penegakan hukum sebagai wujud kesiapsiagaan Polri.

Editor : Azhari

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network