PKS Cianjur Serahkan Rekomendasi pada Deden Nasihin-Neneng Efa Fatimah di Pikada 2024

Dani Jatnika
Ketua DPD PKS Cianjur memberikan surat rekomendasi kepada pasangan Deden Nasihin - Neneng Efa Fatimah si Pilkada 2024.

CIANJUR, iNewsCianjur.id - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Cianjur akhirnya secara resmi memberikan surat rekomendasi Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PKS kepada pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Cianjur, Deden Nasihin-Neneng Efa Fatimah untuk maju dalam Pilkada serentak 2024.

Penyerahan surat rekomendasi dukungan kepada pasangan Deden Nasihin-Neneng Efa Fatimah bertempat di Kantor DPD PKS Cianjur dan rekomendasi diserahkan langsung Ketua DPD PKS Cianjur, Dadan Suryanegara.

"Setelah melalui proses yang panjang, kami telah menyaring semua calon. Ternyata berdasarkan berbagai survei Dedesn Nasihin yang tertinggi kemudian mengusulkan kepada DPP PKS. Namun kami juga sudah diskusi dan memberikan gambaran bahwa PKS Cianjur telah berkoalisi dengan empat partai di Koalisi Sugih Mukti," tutur Dadan saat dihubungi melalui sambungan telepon, Senin, 19 Agustus 2024.

Dia juga menerangkan kepada DPP PKS bahwa dua partai besar dalam koalisi yaitu Golkar dan Gerindra sudah mendeklarasikan pasangan Deden Nasihin-Neneng Efa Fatimah untuk maju dalam Pilkada Cianjur. 

"Mungkin atas pertimbangan-pertimbangan dan masukan dari kami kemudian DPP PKS memberikan rekomendasi dan dukungan kepada pasangan Deden Nasihin-Neneng Efa Fatimah untuk melanjutkan informasi itu Koalisi Sugih Mukti," terang Dadan.

Namun menurut Dadan surat rekomendasi tersebut bukan B.1-KWK Parpol atau surat pernyataan kesepakatan parpol dalam pencalonan untuk mendaftar ke KPU Cianjur.

"Iya rekomendasinya belum B.1-KWK. Menurut kabar dari DPP akan diberikan tanggal 20 Agustus sehingga setelah keluar surat rekomendasi B.1-KWK maka sudah syah biasa dipakai untuk mendaftarkan ke KPU Cianjur," kata Dadan.

Dengan sudah turunnya surat rekomendasi tersebut, Dadan juga meminta seluruh kader PKS Cianjur untuk bergerak maksimal dalam memenangkan pasangan Deden Nasihin dan Neneng Efa Fatimah pada Pilkada Kabupaten Cianjur 2024.

"Kami mengajak semua kader PKS Kabupaten Cianjur untuk bersatu dan bekerja keras memenangkan pasangan Deden Nasihin-Neneng Efa Fatimah," kata dia.

Dengan dukungan ini, pasangan Deden Nasihin - Neneng Efa Fatimah telah mengantongi dukungan resmi dari tiga partai politik koalisi Sugih Mukti yaitu Golkar dengan 10 kursi parlemen, Gerindra 7 kursi parlemen dan PKS dengan 5 kursi parlemen. 

Sehingga tinggal Nasdem yang memiliki 6 kursi parlemen belum menentukan sikap apakah masih mau bergabung di Koalisi Sugih Mukti karena sebelumnya Nasdem telah memberikan rekomendasi kepada dr. Muhammad Wahyu sebagai Calon Bupati.

Editor : Azhari

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network