"Pas tengah malam jam 12 para penambang istirahat dulu," kata salah seorang warga sekitar lokasi yang juga saksi.
Namun, sekitar pukul 01.00 WIB Sabtu (4/2/2023) penambangan kembali dilaksanakan oleh 7 orang karyawan. "Setelah istirahat, penambangan dilanjutkan lagi," ujarnya.
Sekitar pukul 01.55 WIB, tanah pasir yang ada di tebing tiba tiba longsor dan menimbun sejumlah pekerja yang tengah melakukan penambangan.
"Tanah langsung ambrol dan menimbun para pekerja, termasuk kendaraan dan alat berat," tuturnya.
Foto : iNewsCianjur.id/Ist.
Dua penambang berhasil ditemukan, sementara satu orang masih pencarian. Pencarian dan penanganan penambangan pasir galian C kini ditangani Polsek Gekbrong.
Editor : Furqon Munawar
Artikel Terkait