CIANJUR, iNewsCianjur.id – Memasuki 2026, Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Kertajadi, Kecamatan Cidaun, melakukan evaluasi menyeluruh terhadap pelaksanaan program Makan Bergizi Gratis (MBG) bagi anak sekolah.
Evaluasi tersebut mencakup manajemen layanan, kualitas bahan pangan, hingga sistem distribusi agar program benar-benar tepat sasaran.
Person In Charge (PIC) Anggi Pratama Somantri melalui Kepala SPPG Kertajadi, Lutfi Adrian, menyebutkan bahwa sejumlah catatan dari pelaksanaan tahun sebelumnya menjadi dasar perbaikan di tahun ini.
“Evaluasi ini bukan sekadar laporan rutin, tapi menjadi pijakan untuk memperbaiki layanan MBG agar manfaatnya lebih terasa bagi anak-anak sekolah,” ujar Lutfi, Rabu (7/1/2025) kemarin.
Ia menjelaskan, pembenahan dilakukan mulai dari pemilihan bahan makanan yang lebih berkualitas, penyusunan menu sesuai standar gizi, hingga perbaikan sistem distribusi agar makanan diterima dalam kondisi higienis dan tepat waktu.
Selain itu, SPPG Kertajadi juga memperkuat koordinasi dengan pemerintah desa, kecamatan, serta pihak sekolah untuk memastikan pelaksanaan MBG berjalan konsisten dan berkelanjutan.
Editor : Ayi Sopiandi
Artikel Terkait
