get app
inews
Aa Text
Read Next : Berawal Dari Suara Letusan, Satu Rumah Warga di Hegarmanah Ludes Terbakar 

Gerombolan Geng Motor Kembali Berulah, Satu Orang Pemotor Nyaris Tewas Ditebas Sajam

Senin, 25 Maret 2024 | 13:57 WIB
header img
Ilustrasi geng motor, Foto, istimeea

CIANJUR, iNewsCianjur.id - Seorang remaja diduga  menjadi korban pembacokan  geng motor di Kampung Ciodeng, Desa Selajambe, Kecamatan Sukaluyu, Kabupaten Cianjur.

Kejadian tersebut berawal saat korban yang diketahui bernama M Faisal Almaik (26) berkendara dari arah Cianjur menuju Ciranjang bersama temannya, Minggu (24/3/2024) dini hari.

Namun dari arah belakang tiba-tiba datang pelaku yang berjumlah enam orang berboncengan tiga mengacungkan senjata tajam memepet motor korban dan tanpa diduga langsung membacok korban. 

Menurut saksi mata Asep (35) warga sekitar mengatakan, kejadian tersebut terjadi sekitar pukul 03.30 WIB pagi. Menurutnya korban dibacok menggunakan senjata tajam jenis golok.

"Detail permasalahannya sih tidak tahu, tapi pada saat di depan gapura Ciodeng korban seperti ketakutan dan menghindari kendaraan motor yang mengejarnya. Korban langsung dibacok beberpa kali," ungkapnya.

Setelah terkena sebetan senjata tajam, korbanpun tersungkur di pinggir jalan dan temannya langsung melakukan pertolongan.

"Pelaku langsung kabur usai membacok korban. Korban juga langsung dievakuasi polisi ke rumah sakit untuk mendapatkan penanganan karena luka sabetan," jelasnya.

Sementara itu, Kapolsek Sukaluyu, AKP Yayan Suharyana membenarkan adanya kejadian pembacokan di Kampung Ciodeng Desa Selajambe, Kecamatan Sukaluyu Kabupaten Cianjur. 

Korban diketahui bernama M Faisal Almaik (26) warga Kampung Cikijing, Desa Selajambe, Kecamatan Sukaluyu.

Yayan menjelaskan, menurut keterangan teman korban. Pada saat itu korban dan temannya hendak pulang dari Cianjur, namun tidak jauh dari lokasi kejadian tepatnya di depan SDN Selajambe 2 motor korban kehabisan bensin.

Kemudian temannya mendorong motor korban dengan cara step. Namun tidak lama berselang dari arah Ciranjang datang dua motor berboncengan tiga mengacungkan senjata tajam dan menghampirinya. 

"Korban langsung di bacok dan terluka di bagian pipi, punggung, tangan dan lulut sehingga langsung dievakuasi ke rumah sakit," kata Yayan saat dihubungi awak media, Senin (25/3/2024).

Polsek Sukaluyu saat ini tengah mendalami dan melakukan pemeriksaan terhadap saksi serta korban untuk memburu para pelaku. 

"Kita masih mendalami dan melakukan penyelidikan. Untuk pelaku kita akan lakukan pengejaran," pungkasnya.

Editor : Ayi Sopiandi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut