get app
inews
Aa Text
Read Next : Berawal Dari Suara Letusan, Satu Rumah Warga di Hegarmanah Ludes Terbakar 

Pesan Bupati Herman Suherman Bagi Para Jemaah Haji Cianjur

Senin, 05 Juni 2023 | 18:28 WIB
header img
Calon jemaah haji asap Cianjur, Foto : iNewsCianjur.id

CIANJUR, iNewsCianjur.id - Sebanyak 374 jemaah haji kloter 34 asal Kabupaten Cianjur di berangkatkan dari gedung Kantor Kementrian Agama Cianjur menuju Asrama Haji Pondok Gede Bekasi, Senin (5/5/2023).

Kepala Seksi Penyelenggara Haji dan Umrah Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Cianjur, Rian Fauzi mengatakan, untuk kloter 34 ini kami memberangkatkan sebanyak 366 jemaah haji.

"Rombongan jemaah haji yang berangkat sebanyak 366 jemaah haji, ditambah dengan delapan orang petugas haji, jadi total keseluruhan ada 374 orang," kata Rian.

Rian mengatakan, ke 366 jemaah haji tersebut akan diterima di asrama haji Pondok gede Bekasi yang nantinya akan menginap selama satu hari.

"Jemaah akan di berangkatkan ke bandara internasional Soekarno-Hatta pada tanggal 6 Juni pukul 11.45 Wib dan nanti akan tiba di Madinahh pada pukul 04.00 waktu Madinah," katanya.

Menurutnya, kondisi jemaah haji asal Cianjur secara keseluruhan sehat dan siap secara fisik maupun mental.

Sementara itu Bupati Cianjur, Herman Suherman, mendo'akan para jemaah haji ke tanah suci bisa di berikan kesehatan dan kelancaran selama menunaikan ibadah haji. 

"Semoga Allah memberikan kemudahan, kekuatan dan kesehatan untuk seluruh jemaah haji asal Cianjur, serta bisa melaksanakan semua rukun haji dengan tertib dan mendapatkan predikat haji yang mabrur," kata Herman. 

Herman berpesan, jemaah haji asal Cianjur harus bisa menjaga nama baik Cianjur juga sebagai warga Negara Indonesia yang di kenal santun.

Editor : Ayi Sopiandi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut