CIANJUR, iNewsCianjur.id - Bagi penikmat pemandangan pantai, Anda berkewajiban mendatangi tempat yang satu ini. View sunsetnya cukup instagramable dan bisa dijadikan satu tempat yang asyik buat berwisata.
Namanya Pantai Karangpotong. Sebuah destinasi wisata swafoto berlatar samudera, berlokasi di Kecamatan Sindangbarang, Kabupaten Cianjur.
Kini Cianjur punya Pantai Karangpotong yang mulai banyak dikunjungi wisatawan.
Pantai Karangpotong juga menyuguhkan sajian utama duduk santai memandang samudera di pagi saat sunrise dan petang hari saat sunset.
Duduk sambil ngopi memandang birunya samudera yang seolah dibatasi garis langit sejauh mata memandang.
Tiket masuk ke lokasi ini Rp 15 ribu di hari biasa dan Rp 20 ribu di akhir pekan atau hari libur nasional
Ada juga tempat istirahat yang bisa disewa selain digunakan untuk objek swafoto. Lampu-lampu dari beberapa perahu nelayan yang mulai berlayar di bibir samudera akan terlihat menjelang malam.
Rohman Effendi Kades Mekarlaksana, Kecamatan Sindangbarang, mengatakan untuk pengerjaan proyek yang diinisiasi warga Kecamatan Sukanagara ini dikerjakan 85 persen oleh warga desa.
Ia mengatakan, warga juga diperbolehkan untuk berjualan kuliner di spot yang disediakan seperti ayam hariring kuring dan es kelapa muda.
"Ke depan akan disediakan tempat bagi produk UMKM juga," ujar kades.
Kepala desa bersyukur meski masih dalam tahap simulasi namun antusias warga untuk berkunjung cukup tinggi.
Wisata Pantai Karangpotong dari kawasan Cianjur kota bisa ditempuh dengan tiga jam perjalanan.
Editor : Ayi Sopiandi