KPU Sebut 10.456 Pemilih di Cianjur Masuk Kategori Tidak Memenuhi Syarat

Redaksi
Komisioner KPU Kabupaten Cianjur, Rustiman saat membacakan rekapitulasi DPT di Cianjur dalam Pilkada 2024 di Hotel Holiday Inn, Kota Bandung, Minggu 22 September 2024. (Foto: YouTube KPU Provinsi Jawa Barat)

CIANJUR, iNewsCianjur.id - KPU Kabupaten Cianjur menyebutkan, dalam Pilkada Cianjur 2024 terdapat 10.456 pemilih yang masuk kategori tidak memenuhi syarat (TMS).

"Di (dokumen) model A Rekap Kabupaten Kota (Kabko) Perubahan Pemilih, jumlah pemilih baru 9.084, jumlah pemilih TMS 10.456, jumlah perbaikan data pemilih 3.053," kata Komisioner KPU Kabupaten Cianjur, Rustiman saat Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi DPT Pemilihan Gubernur Tahun 2024 Tingkat Jawa Barat di Hotel Holiday Inn, Kota Bandung pada Minggu, 22 September 2024.

Diketahui, dalam Pilkada Cianjur 2024, terdapat 4.054 TPS, jumlah daftar pemilih tetap (DPT) laki-laki sebesar 922.850 dan perempuan 893.818 orang sehingga jumlah keseluruhan sebanyak 1.816.668 pemilih.

Rustiman menjelaskan, yang dimaksud dengan pemilih baru adalah orang yang murni baru mendapatkan hak untuk memilih, juga pemilih yang berpindah.

"Pemilih baru itu ada yang pemilih pemula, ada juga pensiunan TNI-Polri. Nah sisanya adalah pemilih pindahan," ungkap Rustiman saat dihubungi.

Pemilih yang berpindah dari luar daerah, atau pindah kecamatan, desa, atau bahkan pindah TPS pun dihitung sebagai pemilih baru.

Kemudian, soal 10.456 pemilih TMS yang dimaksud yakni pemilih yang telah dinyatakan meninggal dunia, termasuk pemilih yang berpidah.

"Misalkan pemilih ini dari Kecamatan Cianjur pindah ke Agrabinta, maka dia akan jadi pemilih TMS di Kecamatan Cianjur dan menjadi pemilih baru di Agrabinta," ungkapnya.

Sementara, 3.053 perbaikan data pemilih yakni DPT hasil perbaikan data adminstrasi pemilih.

"Perbaikan elemen data, misalnya sebelumnya ada kesalahan pada jenis kelamin, atau salah penempatan TPS, kemudian salah alamat, itu semua diperbaiki. Sifatnya administrasi," tandasnya.

Editor : Azhari

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network