Penyaluran Rp800 Miliar Bantuan Stimulan Tahap IV Ditarget Selesai Akhir Agustus 2024

Dani Jatnika
Ratusan penyintas gempa berdesakan untuk mengurus dokumen pencairan bantuan stimulan tahap IV di Bale Pancaniti, Pendopo Cianjur pada Jumat, 7 Juni 2024.

CIANJUR, iNewsCianjur.id - Penyaluran antuan stimulan tahap IV bagi 36 ribu korban gempa Cianjur ditargetkan tuntas akhir Agustus 2024, sehingga tidak ada lagi korban gempa yang masih tinggal di tenda-tenda hunian sementara (huntara).

Hal itu diungkapkan Bupati Cianjur, Herman Suherman yang menepis dugaan soal sulitnya warga mencairkan bantuan stimulan tahap IV.

Menurut Herman, pihaknya telah melakukan sosialisasi pencairan dan penggunaan dana stimulan kepada warga yang mendapat bantuan stimulan tahap IV. 

Dia juga menyebutkan sekitar Rp800 miliar dana bantuan stimulan tahap IV untuk korban gempa dari pemerintah pusat, sudah dicairkan bertahap oleh penyintas gempa di Cianjur, tanpa ada potongan sepeser pun.

"Sebagian besar warga penyintas sudah mencairkan dananya. Tercatat sekitar Rp800 miliar sudah masuk ke rekening penyintas yang sudah menyelesaikan seluruh persyaratan dan dokumen pelaporan. Semoga dapat bermanfaat dan tepat sasaran," pungkasnya.

Pihaknya berpesan agar bantuan tersebut dipergunakan sebagaimana mestinya yakni perbaikan rumah, bukan untuk foya-foya.

"Kami mewanti-wanti warga yang sudah menyelesaikan pembangunan rumahnya, agar melengkapi semua dokumen guna memudahkan proses pencairan. Bagi warga yang menggunakan pihak ketiga dalam pembangunannya jangan sampai tertipu tapi minta dulu kuncinya sebelum pembayaran," ujar Herman kepada awak media pada Minggu, 21 Juli 2024.

Herman menargetkan, akhir Agustus atau sebelum akhir tahun penyaluran bantuan stimulan tahap IV sudah tuntas diterima seluruh penyintas gempa Cianjur.

Sebanyak 36 ribu lebih penerima bantuan stimulan tahap IV diharapkan sudah mencairkan dana bantuan untuk membangun kembali rumahnya yang rusak akibat gempa.

Editor : Azhari

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network