Memasuki Tahun Ajaran Baru, Toko Perlengkapan Sekolah Diserbu Orangtua Siswa

Redaksi
Nampak toko perlengkapan sekolah di Jalan Siti Jenar, Kelurahan Pamoyanan, Kecamatan Cianjur penuh sesak oleh para orangtua siswa yang membeli seragam untuk anaknya pada Kamis, 11 Juli 2024.

CIANJUR, iNewsCianjur.id - Jelang tahun ajaran baru 2024-2025, hampir setiap toko perlengkapan sekolah di Cianjur diserbu para orangtua siswa.

Pasalnya, pada Senin, 15 Juli 2024, para siswa akan bersekolah dan mulai masa pengenalan lingkungan sekolah (MPLS).

Salah satu orangtua siswa asal Kecamatan Leles, Dadah Julian (40) bahkan rela jauh-jauh ke toko Saluyu di Jalan Siti Jenab, Kelurahan Pamoyanan, Kecamatan Cianjur untuk membeli seragam sekolah SD untuk anaknya.

"Saya dari Kecamatan Leles, ke sini hanya untuk membeli perlengkapan sekolan anak bungsu saya yang sekolah di SD Negeri Purabaya," ujarnya saat ditemui pada Kamis, 11 Juli 2024.


Seorang pramuniaga sedang malayani orangtua siswa yang membeli seragam sekolah.

Dadah mengungkapkan, untuk membeli satu stel seragam merah putih, pramuka, kaos kaki, dasi, sabuk, topi dan beberapa atribut lainnya dirinya merogoh kocek hingga Rp400 ribu.

"Itu belum termasuk tas, buku, dan sepatu," ungkapnya.

Terpisah, pemilik Toko Saluyu, Andi Sunandi mengatakan, penjualan keperluan sekolah meningkat pesat pada masa akhir libur sekolah.

"Penjualan meningkat pesat dari pada hari-hari biasa, bisa sampai lima kali lipat. Dalam satu hari saja kita menjual ratusan stel seragam," kata Andi.

Tingginya animo para orangtua murid, tak lepas dari hilangnya efek pandemi, juga dampak gempa yang telah hilang.

"Tingginya penjual membuat kami sedikit kewalahan. Stok terbatas karena kita hanya mengandalkan suplai dari UMKM," tandasnya.

Editor : Azhari

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network