Ratusan Calon Siswa Baru di MTS Negeri Cianjur Ikuti Test Seleksi

Gusti Wilantara
Siswa/i saat mengikuti test seleksi di MTS Negeri 2 Cianjur Tanggeung, Foto : iNewsCianjur.id

CIANJUR, iNewsCianjur.id - Rngkaian Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Mts Negeri 2 Cianjur Kecamatan Tanggeung, menggelar tes seleksi bagi 312 siswa baru yang telah terverifikasi dan memenuhi persyaratan.

"Dari jumlah yang tersebut,nantinya akan mengisi 8 ruangan belajar (rombel) yang disiapkan.Dan dalam satu rombel ditempati 32 siswa," kata Kepala Sekolah Mts Negeri 2 Cianjur, Kurniawan,diruang kerjanya, Selasa (4/7/2023).

Dia mengatakan,tes dilakukan serentak dari  jumlah siswa pendaftar. Dan siswa yang telah dinyatakan lulus, kembali mengikuti pendaftaran ulang sesuai ketentuan yang ditetapkan dari pihak sekolah.

"Siswa yang mengikuti tes begitu antusias. Ini menunjukkan jika indikator peminat pendaftar di Mts Negeri 2 Cianjur ini meningkat," ujarnya.

Ditambahkannya, sebelumnya penerimaan siswa baru dilaksanakan melalui dua jalur. Jalur online dan pendaftaran dilakukan ke sekolah langsung.

"Jalur pendaftaran ke sekolah maksudnya, karena sebagian orang tua siswa kurang  memahami pendaftaran lewat jalur online," jelasnya.

Editor : Ayi Sopiandi

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network