Police Goes to School, Satlantas Polres Cianjur Edukasi Pelajar Tertib Berlalulintas

Ayi Sopiandi
Satlantas Polres Cianjur di kegiatan Police Goes to School, Foto : iNewsCianjur.id.

CIANJUR, iNewsCianjur.id - Satuan Polisi Unit Pendidikan dan Rekayasa (Dikyasa), Lalulintas Polres Cianjur, sambangi sekolah untuk memberikan pendidikan terhadap anak sekolah.

Melalui metode sosialisasi, ceramah,seminar dan metode lainnya. Police Goes to School juga sebagai upaya memupuk kedekatan dengan masyarakat khususnya para pelajar.

Kepala Satuan Polisi Lalulintas (Kasat Lantas) Polres Cianjur, AKP Anaga mengatakan, kegiatan Police Goes to School merupakan kegiatan rutin yang dilakukan Unit Dikyasa dengan mendatangi dari sekolah satu ke sekolah lainnya.

"Di sekolah, kami berupaya untuk memberikan pemahaman terhadap para pelajar, khususnya tata tertib berlalulintas," kata Anaga, Minggu (16/5/2023).

Menurut Anaga, sekolah yang didatangi tidak hanya tingkat SMK/SMA, bahkan tingkat TK/RA juga sama - sama menjadi tujuan Police Goes to School.

"Kami juga memberikan pendidikan helm standar nasional (SNI), bagi pelajar yang memang sudah memiliki surat ijin mengemudi (SIM)," katanya.

Editor : Ayi Sopiandi

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network