CIANJUR, iNewsCianjur.id - Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Cianjur, menggelar Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN).
O2SN, di bidang olahraga antar siswa SMP/MTs dan sederajat. Kegiatan dibuka oleh Kabid SMP Disdikpora Kabupaten Cianjur, Helmi Halimudin di Sub Rayon I SMPN 2 Mande, Senin, (15/5/2023).
Menurut Helmi, O2SN tersebut dilaksanakan dimasing-masing Sub Rayon SMP. Perlombaan tersebut digelar selama tiga hari dari tanggal 15 hingga 17 Mei 2023 dengan memperlombakan tiga jenis olahraga. Di Subrayon 1 sendiri jumlah tim dari sekolah negeri dan swasta kurang lebih ada sebanyak 40 SMP.
"Ada tiga kategori olahraga yang dipertandingkan pertama bulutangkis, kedua bola volly dan ketiga atletik. Namun, dicabang olahraga atletik, ada tiga lomba diantaranya tri lomba, lompat jauh dan lempar peluru," kata Helmi.
Nantinya para siswa-siswi yang keluar sebagai juara O2SN dari tingkat Sub Rayon 1, 2,3 dan 4 ini akan dilombakan ke tingkat Kabupaten, Provinsi hingga ke tingkat Nasional.
"Seharusnya kegiatan O2SN ini, diikuti sebanyak 10 Sub Rayon, sesuai surat keputusan (SK) pembagian wilayah Sub Rayon SMP Kabupaten Cianjur, sebagaimana tertuang pada lampiran. Namun karena sebagian sudah ada yang melakukan seleksi langsung," pungkas Helmi
Editor : Ayi Sopiandi
Artikel Terkait