Apddas Cianjur : Harga Daging Ayam Potong Berangsur Turun

Jenal
Lapak pedagang daging ayam di pasar Cipanas (Foto : iNewsCianjur.id.)

CIANJUR, iNewsCianjur.id - Harga daging ayam di pasar Cipanas kini mengalami penurunan setelah sebelumnya Rp48 ribu per kilo.

Harga daging ayam potong sempat mengalami kenakan di H-1 hingga H+3 mencapai Rp48 ribu per kilo, dan saat ini mulai berangsur turun menjadi Rp38 ribu per kilo.

Sekretaris Asosiasi Pedagang Daging Ayam, dan Sapi (Apdas) Kabupaten Cianjur Rudi Lazuardi, mengatakan, harga daging ayam potong saat ini cenderung menurun jika dibandingkan momen H-1 hingga H+3 lebaran 1444 hijriah.

"Sempat menjual Rp45 ribu hingga Rp48 ribu, tapi sekarang ini berangsur turun menjadi Rp38 ribu," kata Rudi saat ditemui di lapak hanggar pasar Cipanas, Senin (1/5/2023).

Meski harga saat ini mulai berangsur turun, namun penjualan cenderung menurun.

"Daya minat beli daging ayam potong saat ini cenderung menurun," katanya.

Menurut Rudi, harga normal daging ayam potong kisaran Rp35 ribu per kilonya.

"Mendekati ke harga normal, mudah-mudahan untuk daging ayam ini bisa segera kembali di harga normal," jelasnya.

Editor : Ayi Sopiandi

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network