CIANJUR, iNewsCianjur.id - Ratusan kendaraan baik roda dua maupun empat sempat mengalami kemacetan di Jalan Raya Pagelaran -Sukanagara, tepatnya di Kampung, Desa Pagelaran, Kecamatan Pagelaran, Cianjur selatan, Selasa (25/4/2023).
Terjebakanya kendaraan tersebut lantaran Tebing Cadas Hideung mengalami longsor dan menutupi badan jalan. Akibatnya, kendaraan roda dua dan empat harus antri karena tengah dilakukannya proses pembersihan material longsoran dari badan jalan oleh petugas gabungan.
Longsoran tersebut diakibatkan intensitas hujan yang tinggi yang mengguyur kawasan sekitar jalur Cadas Hideung dan sekitarnya.
Camat Pagelaran Deni Lesmana mengatakan, material longsoran sempat menutupi badan jalan yang menghubungkan Pagelaran- Sukanagara itu dalam waktu beberapa menit.
Namun karena material longsoran tidak terlalu banyak sehingga dapat dibersihkan secara mandiri.
"Alhamdulillah berkat rekan-rekan di lapangan dari Pemdes Pasirbaru, Retana dan Forkopimcam Pagelaran telah berhasil membantu tim PUTR Provinsi membersihkan kembali jalur tersebut," kata Deni.
Pihaknya juga memastikan arus lalu lintas kembali lancar dan dapat dilalui kendaraan roda dua dan empat.
"Saat ini pengendara di Jalur Cadas Hideung sudah bisa melanjutkan kembali perjalanan baik ke Sukanagara menuju Pagelaran ataupun sebaliknya," ujarnya.
Mengenai kemacetan yang sempat terjadi, Deni menyebut karena disebabkan adanya aktivitas arus balik dari masyarakat.
"Kondisi situasi dalam masa arus balik sehingga kepadatan lalu lintas agak tinggi menimbulkan sedikit antrian," pungkasnya.
Editor : Ayi Sopiandi
Artikel Terkait