JAKARTA, iNews.id - Pendapatan Rocky Gerung dalam satu bulan bisa mencapai Rp278 juta, tentu nilai ini cukup fantastis. selain menjadi dosen, Rocky Gerung juga melakukan aktifitas lainnya yang bisa menghasilkan uang.
Pria yang lahir 20 Januari 1959 merupakan lulusan jurusan ilmu filsafat Universitas Indonesia (UI). Rocky Gerung memang pernah menjadi dosen di UI selama 15 tahun namun tidak pernah mengambil gajinya.
Dalam video Youtube Alvin & Friends, Rocky beralasan bahwa ia mengajar karena diminta dan bukan melamar pekerjaan.
Lalu dari mana kekayaannya tersebut?
Berikut sumber kekayaan Rocky Gerung yang dirangkum dari berbagai sumber, MNC Portal, Senin (18/7/2022).
1. Menjadi Pembicara
Salah satu sumber kekayaan Rocky ialah menjadi pembicara. Rocky Gerung memang dikenal sebagai seorang filsuf dan akademisi di Indonesia.
Walau Rocky merupakan lulusan jurusan ilmu filsafat, dia tak jarang bersikap kritis mengenai politik dalam negeri.
Dia juga kerap melontarkan pernyataan yang kontroversi sehingga menjadikan namanya banyak dikenal orang. Dengan hal itu juga Rocky Gerung sering diundang menjadi pembicara di sejumlah acara.
2. Bermain Saham dan Youtuber
Selain menjadi pembicara dengan honor ratusan juta rupiah, Rocky Gerung juga mengaku bahwa dirinya bermain saham.
“Main saham itu judi yang legal,” ujar Rocky dalam video Youtube Alvin & Friends, Senin (22/11/2021).
Bukan hanya itu Rocky juga merupakan seorang content creator dan membuat channel Youtubenya sendiri dengan nama Rocky Gerung Official. Dan channel Youtubenya itu sudah memiliki lebih dari 1,08 juta subscriber.
Dilansir SocialBlade.com, pendapatan melalui Youtubenya saja Rocky Gerung meraup penghasilan berkisar USD1,2 ribu hingga USD19,6 ribu atau setara Rp17 juta – Rp278 juta dalam sebulan.
Editor : Nursidik
Artikel Terkait