get app
inews
Aa Text
Read Next : Berawal Dari Suara Letusan, Satu Rumah Warga di Hegarmanah Ludes Terbakar 

KPU Cianjur, Logistik Pilkada Serentak Telah Tiba dan Dijaga Ketat TNI-Polri

Senin, 07 Oktober 2024 | 08:45 WIB
header img
KPU Cianjur terima logistik Pilkada serentak 2024, Foto : (Ketua KPU/M. Ridwan) untuk iNewsCianjur.id

CIANJUR, iNewsCianjur.id - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Cianjur, Muchamad Ridwan, mengatakan, penerimaan logistik Pilkada serentak 2024 telah diterima dan disimpan di komplek pergudangan di Jalan Raya Bandung, Kecamatan Karangtengah.

Ridwan mengatakan, logistik yang telah diterima KPU Cianjur yakni 16.216 unit bilik suara, 48.648 unit kabel ties, 8.108 unit tinta, 195.234 unit segel, dan 6.065 unit kotak suara, 2.107 unit lainnya masih dalam proses pengiriman.

Ridwan mengatakan, sejumlah logistik untuk pelaksanaan Pilkada Serentak 2024 diterima sejak pekan kedua September hingga pekan pertama Oktober 2024.

"Setelah penetapan DPT, kita langsung persiapan dan perencanaan untuk logistik. Saat ini logistik di Pilkada serentak khususnya Cianjur, sudah ada di gudang logistik wilayah pergudangan, kata Ridwan, Minggu (6/10/2024) kemarin.

Dia mengungkapkan, KPU Cianjur saat ini tinggal menunggu pengiriman logistik lainnya yang ada di dalam kotak suara.

"InsyaAllah terkait logistik, akhir Oktober atau minggu pertama November selesai," katanya.

Menurutnya, pengamanan gudang logistik selain melibatkan unsur internal KPU Kabupaten Cianjur, juga dari pihak TNI/Polri.

"Selain itu, gudang logistik juga dilengkapi dengan CCTV," ujarnya.

Terkait kapan akan didistrubusikan, Ridwan, menegaskan, pihaknya sudah merencanakan untuk melaksanakan rapat koordinasi dengan stakeholder terkait, khususnya aparat TNI/Polri.

Editor : Ayi Sopiandi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut