CIANJUR, iNewsCianjur.id = Ratusan atlit yang akan mengikuti Pekan Olahraga Kabupaten (PORKAB) VII Cianjur 2024 dikukuhkan dan dilepas Forkopimcam masing-masing kecamatan pada Kamis, 4 Juli 2024.
Pelepasan juga dilakukan empat kecamatan yakni Cipanas, Pacet, Sukaresmi, dan Cugenang.
Camat Cugenang, Robbi Erlangga berharap para atlit yang terlibat dalam 20 cabang olahraga (cabor) yang diperlombakan, mempunyai target tinggi di PORKAB.
Pasalnya, atlit yang sukses di PORKAB akan didorong pemerintah untuk naik tingkat ke PORPROV.
"Maka berjuanglah, bertandinglah semaksimal mungkin dengan menjunjung tinggi sportifitas karena hasil PORKAB VII CIANJUR 2024 ini dapat menjadi tolak ukur untuk perjuangan menuju PORPROV mendatang," ujar Robbi di saat pelepasan atlit di Desa Cirumput.
Menurut Robbi, kontingen Kecamatan Cugenang akan mengikuti 15 cabor yang dipertandingkan.
"Jumlah atlet yang mengikuti PORKAB sebanyak 159 atlet, didampingi sebanyak 16 official, 15 pelatih, dan 16 manager jadi total kontingen sebanyak 205 orang," ujarnya.
Di tempat berbeda, pelepasan atlit kontingen Kecamatan Cipanas untuk PORKAB VII Cianjur 2024 dilaksanakan di halaman Kantor Kecamatan Cipanas sebanyak 233 atlit berikut 55 official dan pelatih.
"Para atlit juga akan mengikuti pertandingan
di 16 cabor. Mudah-mudahan Kecamatan Cipanas menjadi juara umum di PORKAB VII Cianjur 2024 ini," harap Camat Cipanas Firman Edi.
Sementara, Camat Sukaresmi, Latif Ridwan kontingen dari wilayahnya berjumlah 192 atlit termasuk official.
"Sebanyak 163 atlit itu berasal dari siswa-siswi SMP dan SMA yang ada di wilayah Kecamatan Sukaresmi, mereka akan bertanding di 13 cabor," kata Latif.
Disisi lain, Camat Pacet, Yudha Azwar mengatakan, untuk kontingen Pacet sebanyak 201 orang terdiri dari 121 atlet putra dan 46 atlet putri, ditambah official 34 orang.
"Kontigen kami mengikuti 15 abor. Melalui PORKAB VII ini diharapkan atlet Pacet bisa berkompetisi maksimal, handal dan berprestasi," ucap Yudha.
Editor : Azhari