CIANJUR, iNewsCianjur.id - Sambut bulan puasa beragam persiapan dilakukan sejumlah hotel untuk menyesuaikan kebiasaan pengunjung yang datang ke Le Eminence Hotel Puncak Ciloto.
Salah satunya menu kuliner dan Takjil untuk hidangan berbuka puasa.
Le Eminence Hotel Puncak merupakan
Hotel No 1 di daerah puncak, sebagai hotel terbaik di Puncak, Hotel ini mempersiapkan berbagai promo dan kegiatan serta menu special untuk menyambut Bulan Suci Ramadan hingga Lebaran.
Executive Chef Le Eminence Hotel, Achmad Sayuzi, mengatakan tentu pihaknya jauh hari sudah mempersiapkan menu untuk pengunjung hotel di bulan puasa.
"Selama bulan puasa kami mempersiapkan aneka hidangan untuk dan buka puasa, sahur, dan takjil," ucapnya.
Ia mengatakan, untuk menu tentunya cenderung didominasi ke Nusantara berbagai khas daerah di Indonesia seperti Jawa barat, Padang, Manado, dan Hidangan khas Indnesia yang populer dan digermari masyarakat, selain itu pihaknya mempersiapkan menu khas Timur Tengah.
Menu Timur tengah dengan khas negara Saudi arabian, Dubai dan Yordania dihadirkan karena mulai banyak pengunjung dari Timur Tengah. Berbagai menu special dan olahan kurma sudah dipersiapkan. Namun untuk melengkapi menu buka puasa disediakan juga menu western (Barat) dan Asia.
"Kemudian menu Spesialnya nanti ada tumis daging kecap pedas, punya ciri sendiri dengan beberapa rempah rasa dan penampilannya berbeda menu spesial khusus dari chef, semua tamu suka itu, lalu ada sop daging tetelan asam pedas, punya ciri kombinasi menu Betawi dengan menu Padang," ujar Sayuzi.
Menurutnya, untuk menu takjil ada Hanjawar gethuk dan untuk menu buka puasa ada berbagai makanan manis, seperti kue lumpur, onde-onde dan yang special adalah bubur kampiun.
Marketing Communication Le Eminence Hotel, Rizki Sutrisna, mengatakan buka puasa bisa makan sepuasnya dengan baerbagai masakan nusantara, timur tengah dan berbagai Takjil hanya dengan harga Rp 175 ribu perorang. Namun disarankan bagi yang mau datang buka puasa dianjurkan reservasi terlebih dahulu agar tempat tersedia.
Dijelaskan Rizki, semua menu akan disediakan dengan buffet atau prasmanan dan dapat makan sepuasnya, selain itu "Pada momen liburan Idulfitri juga akan ada persembahan berbagai menu khas lebaran dan ada promo halal bihalal, katanya
Editor : Ayi Sopiandi