PEMATANG SIANTAR, iNewsCianjur.id - Sekretaris Jenderal Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Raja Juli Antoni mengutarakan, jika berhasil meraih suara sebesar empat persen atau melewati ambang batas parlemen, PSI siap mendorong pengesahan RUU Kerukunan Beragama.
"Ke depan, kami atas izin Ketua Umum PSI (Kaesang Pangarep) berencana men-goal-kan RUU Kerukunan dan Kebebasan Bergama," kata Raja kepada wartawan usai menghadiri dialog antara PSI dan para tokoh agama serta tokoh masyarakat di Pematang Siantar, Sumatera Utara, Kamis, (8/2/2024).
Lebih lanjut, kata Raja, tujuan utama PSI mendorong pengesahan RUU tersebut salah satu diantaranya adalah agar perizinan pendirian rumah ibadah menjadi lebih mudah.
Editor : Furqon Munawar
Artikel Terkait