CIANJUR, iNewsCianjur.id - Menyongsong tahun politik pemilu 2024 yang tinggal sebentar lagi membuat iklim politik sudah mulai memanas, khususnya pemilihan presiden 2024.
Sejumlah partai politik sudah masif bergerak aktif menyiapkan instrumen-instrumen politiknya secara intens dalam eskalasi yang besar, termasuk dengan ditetapkannya pasangan calon presiden Ganjar Pranowo dan Calon Wakil presiden Prof. Mahfud Md.
Ganjar dan Mafud MD sendiri merupakan calon Presiden dan Wakil Presiden Indonesia yang di usung oleh Partai PDI Perjuangan, PPP, Hanura dan Perindo.
Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Jaringan Ganjar Nusantara (JGN) Jawa Barat, Azhar Sukmawan mengungkapkan, pihaknya menyambut baik pasca penetapan Ganjar dan Mahfud Md.
"Itu adalah langkah yang sangat baik dan mempunyai keterpaduan antara Nasionalis dan Religius," tuturnya kepada wartawan, Kamis (19/10/2023) kemarin.
Menurutnya, Ganjar sebagai representasi Nasionalis dan Mahfud Md sebagai refresentasi religius yang merupakan keterwakilan dari NU.
"Pasangan ini saling melengkapi untuk membawa indonesia menjadi Negara yang semakin Maju dan berdikari," ucapnya.
Lanjut Azhar, Ganjar dan Mahfud mempunyai rekam jejak yang baik, tidak punya beban masa lalu, dan dekat dengan rakyat.
"Maka dari itu, kami relawan JGN tegak lurus dan berkomitmen akan mengawal serta memenangkan pasangan ini," pungkasnya.
Editor : Ayi Sopiandi
Artikel Terkait