Jalan Rabat Beton Cipelah Pasirkuda Cianjur Dikebut

Gusti Wilantara
Pekerjaan rabat beton Cipelah Pasirkuda Cianjur, Foto : iNewsCiajur.id

CIANJUR, iNewsCianjur.id - Ruas jalan rabat beton Sinagar-Cipelah, Cianjur selatan, terus digebut dengan cara betonisasi untuk menunjang kelancaran, keamanan dan keselamatan berkendara.

Pengawas lapangan pekerjaan jalan Cipelah Pasirkuda, Gias mengatakan, ruas jalan tersebut telah dikerjakan sesuai dengan kontruksi jalan rabat beton yang ditetapkan.

"Saat ini kita masih lakukan pengecoran rabat betonnya. Para pekerja dilapangan terus bekerja," katanya dilokasi, Senin (16/10/2023).

Konsultan lapangan, Dodi menjelaskan, pembangunan jalan rabat beton dilakukan, dengan mutu beton FC’ 25 MPA dengan tebal 20 cm. Hal tersebut sesuai dengan ketentuan yang ditetapkan.

"Bisa dilihat sendiri, jika pekerjaan jalannya masih terus berlangsung. Pekerjaannya kita lakukan hingga malam hari," ujarnya.

Sementara itu, Pemerintah Kecamatan (Pemcam) Pasirkuda Cianjur, melalui Kasi Trantib dan Kesra Dudi mengatakan, selama pekerjaan jalan berlangsung, pihaknya pemantauan dilapangan. Pekerjaan jalannya sangat baik.

Editor : Ayi Sopiandi

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network