Soal Harga Beras Mahal Begini Jawaban Bupati Cianjur

Ayi Sopiandi
Bupati Cianjur H Herman Suherman, Foto : iNewsCianjur.id

CIANJUR, iNewsCianjur.id - Mahalnya harga beras pada musim kemarau menjadi perhatian Bupati Cianjur H Herman Suherman, Senin (25/9/2023).

Bupati Cianjur H Herman Suherman mengatakan, jika dirinya sangat memahami yang menjadi kebutuhan masyarakat terlebih pada musim kemarau.

"Jadi ada program dari Pemkab Cianjur untuk menanggulangi kekeringan, salah satunya berkaitan dengan mahal dan sulitnya mendapatkan harga beras," kata Herman, saat ditemui di Ruang Garudra, Senin (25/9/2023).

Menurut Herman, salah satu program yang akan dijadikan untuk mengatasi kesulitan beras, diantaranya pengadaan beras murah.

"Nanti akan kita beli beras yang kualitas bagus dan murah, jadi masyarakat hanya bayar harga beras normal, sedangkan untuk biaya ongkos angkutnya akan ditanggung oleh Pemkab Cianjur," ujarnya.

Adapun berkaitan dengan bencana kekeringan, Pemkab Cianjur juga menyiapkan bantuan air bersih khusus untuk kebutuhan minum.

"Untuk kebutuhan air minum akan kita suplai, bagi masyarakat yang butuh bantuan silahkan koordinasi dengan desa dan nantinya akan dsampaikan ke PDAM," jelasnya.

Editor : Ayi Sopiandi

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network