CIANJUR, iNewsCianjur.id - Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menjadi partai yang pertama mendaftarkan bakal calon anggota legislatif atau bacaleg ke Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Cianjur, Senin (8/5/2023).
Beberapa caleg termasuk puluhan simpatisan mengawal pendaftaran yang dipimpin Ketua DPD PKS Kabupaten Cianjur, RK Dadan Surya Nagara.
"Iya kami sengaja daftar pada hari ini sesuai sesuai dengan nomor urut partai kami yaitu 8, jadi kami daftar tanggal 8 Mei 2023, pada jam 8. Setidaknya jadi pengingat bagi masyarakat Cianjur bahwa PKS itu nomor urut 8, setiap angka 8 ingat PKS," ujar RK Dadan kepada awak media usai mendaftar di KPUD Kabupaten Cianjur, Senin (8/5/2023).
Menurut RK Dadan, Bacaleg yang didaftarkan ke KPUD semuanya berjumlah 50 bacaleg dan dari 6 daerah pemilihan (Dapil) semua terpenuhi begitu juga dengan kuota perempuan. Untuk pileg tahun 2024 pihaknya menargetkan lebih dari 10 kursi DPRD Kabupaten Cianjur.
"Alhamdulillah semua dapil sudah terpenuhi sebanyak 50 bacaleg PKS. Semoga saja target kita lebih dari 10 kursi bisa tercapai," harap RK Dadan.
Sementara itu Divisi Teknis KPUD Kabupaten Cianjur, Ridwan Abdulah menyebut mulai hari ini tanggal 8 Mei 2023 membuka pendaftaran bacaleg dan akan berakhir pada tanggal 14 Mei 2023 pada pukul 23.59 Wib.
"Iya ini hari pertama pendaftaran bacaleg dan partai yang pertama mendaftar kebetulan PKS dari 18 partai politik yang ikut pemilu di Kabupaten Cianjur. Kami masih menunggu partai lain untuk mendaftar hingga penutupan tanggal 14 Mei 2023," kata Ridwan.
Pihaknya tidak menentukan jadwal partai harus mendaftar, tergantung kesiapannya partai yang akan mendaftar, mau tanggal berapa jam berapa terserah asal sesuai dengan jadwal KPUD Cianjur.
"Kami tidak menjadwalkan parpol harus mendaftar tergantung kesiapan parpol dan permintaan parpol kepada kami kapan mau mendaftar," pungkas Ridwan.
Editor : Ayi Sopiandi
Artikel Terkait