CIANJUR,iNewsCianjur.id - Baru sehari menjabat Plt Kepala Satpol PP dan Damkar Kabupaten Cianjur, Arif Purnawan kembali diganti. Penggantinya adalah staf ahli Bupati Tedi Artiawan.
Sebelumnya, Arif Purnawan yang menjabat sebagai Asda 1 Pemkab Cianjur, menggantikan Hendri Prasetyadi yang mengundurkan diri sebagai Kepala Satpol PP dan Damkar Kabupaten Cianjur.
Selain itu, Kepala Pelaksana (Kalak) BPBD Kabupaten Cianjur Fatah Rizal juga mengundurkan diri dari jabatanya dan digantikan oleh Dindin Amaludin.
Arif Purnawan, sebelumnya dilantik sebagai Plt Kasatpol PP dan Damkar Cianjur bersama Dindin Amaludin yang dilantik sebagai Kalak BPBD Cianjur oleh Bupati Cianjur Herman Suherman, pada hari Senin malam (30/1/2023).
Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKSDM) Kabupaten Cianjur, Dadan Ginanjar mengungkapkan, pergantian Kasat Pol PP dilakukan berdasarkan hasil diskusi dan arahan dari Bupati Cianjur Herman Suherman.
Editor : Furqon Munawar
Artikel Terkait