TNI dan Warga Gorol Bersihkan Sampah Tersumbat di Mande

Andri Sutisna
Satgas Citarum Sektor 12 Subsektor 4 Mande bersama warga bersihkan sampah di Cikidangbayabang (Foto: Andri Sutisna/ iNewsCianjur.id)

​​​​​​CIANJUR, iNews.id - Sejumlah anggota TNI yang tergabung dalam satuan tugas Citarum Harum Sektor 12 melakukan pembersihan sampah di Kampung Babakansari RT 02 RW 03, Desa Cikidangbayabang, Kecamatan Mande, Kabupaten Cianjur, Jawa barat, Jumat, (24/6/2022).

 

Dansektor 12 Citarum Harum, Kolonel CZI Suyatrinu Wardedi melalui Serka Supendi, mengatakan, pembersihan sampah di kampung tersebut perlu dilakukan, mengingat parit yang tersumbat tumpukan sampah menyebabkan pengairan di lokasi tersebut kurang maksimal.

 

"Setelah melakukan apel pagi, kami melanjutkan kegiatan pembersihan aliran sungai dan parit atau selokan. Dimana selokan tersebut dipenuhi sampah, sehingga air yang seharusnya mengalir normal itu tersumbat, maka kami lakukan pengangkatan sampah bersama warga setempat," tutur Supendi.

 

Supendi mengatakan, bahwa setelah melakukan kegiatan pembersihan sungai, pihaknya kemudian melanjutkan kegiatan dengan mensosialisasikan program Citarum Harum serta protokol kesehatan Covid-19.

 

"Setelah kami melaksanakan kegiatan pembersihan sampah, kami kemudian melakukan sosialisasi kepada masyarakat tentang program Citarum Harum dan protokol Covid-19," tutupnya.

Editor : Nursidik

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network