Kunker, Presiden RI: Pembangunan IKN Capai 65 Persen

Dwi Prasetya
Presiden RI Didampingi Ketua DPR RI saat kunker ke Ibu Kota Nusantara (IKN). (Foto: Istimewa)

CIANJUR, iNews.id- Pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN) saat ini terus digenjot sudah mencapai 65 persen, seperti halnya disebutkan Presiden RI Jokowi, saat kunjungan kerja (Kunker) ke Provinsi Kalimantan Timur, mengisi rangkaian kegiatan.

Diketahui,  kunker tersebut monitoring cek kawasan Ibu Kota Nusantara (IKN), juga sekaligus mendengarkan pemaparan Kepala Otorita IKN dan berdiskusi dengan sejumlah pemimpin redaksi media massa, terlihat kunjungan kali itu didampingi Ketua DPR Ibu Puan Maharani, seperti dilansir dari media sosial (Medsos), Presiden RI Jokowi, Rabu (22/6/2022).

Menurut Presiden Jokowi, kunjungan kali ini untuk melihat pembangunan Bendungan Sepaku Semoi di Kabupaten Penajam Paser Utara.

"Kini sudah mencapai 56 persen," katanya.

Ditargetkan, Jokowi mengatakan, selesai pada awal 2023 mendatang, bendungan berkapasitas 10 juta meter kubik ini akan memasok air baku untuk kawasan Ibu Kota Nusantara sampai Kota Balikpapan. 

"Saat meninjau Bandungan Sepaku Semoi hari ini, Intake Bendungan Sepaku juga sedang dibangun," ujar Presiden RI.

Ia menambahkan, Intake Bendungan Sepaku akan memberikan manfaat air baku sebesar 3.000 liter/detik dan ditargetkan selesai Desember 2022 mendatang. Adanya pembangunan Bendungan Sepaku Semoi dan Persemaian Mentawir menunjukkan bahwa pembangunan dasar di IKN telah dimulai. 

"Juli nanti, pemerintah mulai membangun jalan utama dari jalan tol Balikpapan," tutup Jokowi.

Editor : Nursidik

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network