get app
inews
Aa Text
Read Next : Sebanyak 36 Siswa dan Siswi SMP Negeri 1 Sindangbarang Ikuti Latihan Dasar Kepemimpinan

Pelantikan 250 Intelektual ISNU Tingkat Kecamatan di Cianjur

Kamis, 20 Februari 2025 | 09:08 WIB
header img
Sebanyak 250 intelek ISNU Cianjur dilantik. (Foto : istimewa).

CIANJUR, iNewsCianjur.id - Sebanyak 250 pengurus Pimpinan Anak Cabang (PAC) Ikatan Sarjana Nahdlatul Ulama (ISNU) periode 2025-2028 dari 32 kecamatan di Kabupaten Cianjur resmi dilantik.

Pelantikan tersebut dipimpin oleh Ketua PW ISNU Jawa Barat, Prof. Dr. Hj. Ulfiah, M.Si. CPCE, MCE, dan berlangsung di Gedung Korpri Sadewata, Cianjur, pada Rabu, 19 Februari 2025 kemarin.

Acara pelantikan ini dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, antara lain, Anggota Komisi IX DPR RI dari PKB, Neng Eem Marhamah Zulfa Hiz,vWakil Sekretaris PCNU, Andi Taufik, Ketua STISNU Cianjur, Dr. H. Aguslani Muslih MAG, Ketua PWI, M. Ikhsan.

Dalam sambutannya, Ketua PW ISNU Jawa Barat, Prof. Dr. Hj. Ulfiah, M.Si., menjelaskan bahwa ISNU merupakan organisasi otonom Nahdlatul Ulama (NU) yang berperan dalam melaksanakan kebijakan NU di kalangan sarjana dan intelektual.

"Kehadiran ISNU di tingkat kecamatan diharapkan dapat mendukung Majelis Wakil Cabang (MWC) NU dalam menjalankan program kerja di tingkat kecamatan," kata Ulfiah, yang juga menjabat sebagai Dekan Fakultas Psikologi UIN Bandung.

Prof. Ulfiah menekankan bahwa ISNU terus aktif berkontribusi dalam berbagai bidang, seperti pendidikan, sosial, dan budaya, dengan tujuan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.

Anggota Komisi IX DPR RI, Neng Eem Marhamah Zulfa Hiz, menyampaikan apresiasi atas pelantikan PAC ISNU. Ia menyoroti tantangan kompleks yang dihadapi bangsa, tidak hanya di bidang ekonomi, tetapi juga sosial dan mental.

"Saya melihat ini tantangan mental, yang mana ada rasa pesimistis melihat kondisi di Indonesia saat ini. Makanya, ISNU juga harus berperan bahwa kita bisa membangun mental lebih survive dan kita bisa menghadapi tantangan dan kesulitan itu," tegasnya.

Sementara itu, Ketua PC ISNU Cianjur, Deni Abdul Kholik, menjelaskan bahwa 250 pengurus PAC ISNU tingkat kecamatan tersebut terdiri dari 6 hingga 8 pengurus di setiap kecamatan.

Deni menambahkan bahwa ISNU berperan aktif dalam mencerdaskan kehidupan bangsa, memperkuat ukhuwah Islamiyah, dan menjaga keutuhan NKRI.

Editor : Ayi Sopiandi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut