get app
inews
Aa Read Next : Beni Irawan Ketua DPC Apdesi Nyatakan Serius Maju Nyalon Bupati Cianjur

Momen Lebaran Harga Daging Sapi Merangkak Naik

Selasa, 09 April 2024 | 20:55 WIB
header img
Pedagang daging musiman, Foto iNewsCianjur.id

CIANJUR, iNewsCianjur.id - Sehari menjelang hari raya Idul Fitri 1445, sejumlah kebutuhan pokok di Sindangbarang Cianjur naik signifikan. Seperti daging sapi, saat ini melambung hingga menembus harga Rp 140 ribu per kilogramnya.

Ibu Biya (41) pedagang daging sapi di Sindangbarang mengatakan, menjelang lebaran ini harga daging sapi Rp140 ribu/kg.

"Menjelang lebaran setiap tahun biasanya warga banyak yang membeli daging meskipun harganya mengalami kenaikan,” kata dia, Selasa (9/4/2024).

Kenaikan harga daging sapi, kata dia itu tergantung persedian pasokan daging banyak atau tidak. Sementara harga seekor sapi terus mengalami kenaikan.

Sebelumnya harga daging sapi Rp 135 ribu perkilogramnya. Harga tersebut sebelum memasuki idul fitri. 

“Kita tidak menaikkan harga daging sapi secara sepihak. Kami ikuti pedagang lainnya.
Namun harga sapi memang sudah naik, hingga memengaruhi para pembeli seperti saat ini," jelasnya.

Kendati demiian lanjutnya, kenaikan harga bukan akal-akalan pedagang. Biasanya sehari atau dua hari sebelum lebaran stok akan banyak dan mudah-mudahan daging akan turun harganya.

Editor : Ayi Sopiandi

Follow Berita iNews Cianjur di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut