get app
inews
Aa Text
Read Next : Bawaslu Cianjur Tangani 21 Kasus Dugaan Pelanggaran Ditahapan Kampanye 

Harga Daging Sapi di Pasar Sindangbarang Cianjur Merangkak Naik

Kamis, 20 April 2023 | 12:05 WIB
header img
Lapak pedagang daging Sapi di Pasar tradisional Kaderi Sindangbarang (Foto : iNewsCianjur.id/Gusti Wilantara.)

CIANJUR, iNewsCianjur.idHarga daging sapi di Pasar Kaderi Sindangbarang Cianjur selatan menyentuh harga tertinggi dua hari sebelum Lebaran Idul Fitri 1444 H.

Imam seorang pedagang daging di Pasar Tradisional Pasir Kaderi mengatakan, harga daging sapi terus bergerak naik jelang sehari lebaran. 

Harga jual sebelumnya Rp120 ribu perkilogramnya, kini naik menjadi 140 ribu perkilogramnya.

"Harga memang naik dari Rp 120 ribu jadi Rp 140 ribu," kata Imam kepada iNewsCianjur.id,Kamis (20/4/2023).

Menurut Imam, pergerakan kenaikan harga daging sapi tergantung dari penyuplainya dagingnya. Dan sehari sebelum lebaran pembeli pasti membludak.

Dia menambahkan, walaupun permintaan meningkat, namun penjualan daging sapi tidak setinggi dari tahun-tahun sebelumnya. Selain itu kenaikan harga jual juga terjadi pada harga sembako dan sayuran.

"Harga daging dari yang diberikan penyuplai naik. Mau tidak mau terpaksa kita juga naikan harga," tuturnya.

Editor : Ayi Sopiandi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut