get app
inews
Aa Read Next : Geger Pemuda Nikahi Wanita Ternyata Pria di Cianjur, Ini 5 Fakta yang bikin Nyesek

PKL di Sindangbarang Cianjur Berharap Pertumbuhan Ekonomi Segera Pulih

Sabtu, 11 Maret 2023 | 11:53 WIB
header img
(Foto : iNewsCianjur.id/ist.)

CIANJUR, iNewsCianjur.id - Pedagang kaki lima (PKL) di alun alun Kecamatan Sindangbarang  Cianjur Selatan berharap, tahun 2023 pertumbuhan ekonomi khususnya pada bidang UMKM segera berangsur pulih.

Udin (45) salah satu pedagang yang biasa mangkal di pusat alun-alun Sindangbarang Cianjur selatan mengaku kondisi ekonomi saat ini masih belum normal. Hal tersebut dibuktikan dengan minimnya pembeli dan juga kunjungan yang datang ke alun-alun.

"Dampak dari pasca corona beberapa waktu lalu masih terasa, dibuktikan dengan sepinya pengunjung dan berimbas pada penghasilan seperti pedagang kecil seperti saya ini," kata Udin. 

Dijelaskan Udin, penurunan omset tentunya anjlok dan mengalami penurunan hingga 60 persen, atau yang biasanya dapat Rp700 ribu kini dapat Rp200 ribu saja sisa belanja modal sudah alhamdulillah," katanya. 

"Saya sebagai pedagang kaki lima berharap di tahun 2023 ini, roda perekonomian di masyarakat benar-benar kembali pulih," ungkapnya.

Editor : Ayi Sopiandi

Follow Berita iNews Cianjur di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut