CIANJUR, iNewsCianjur.id - Pohon berukuran besar di Jalan Siliwangi, Kelurahan Pamoyanan, Kecamatan Cianjur Kabupaten Cianjur, tumbang, Sabtu (4/2/2023) sekitar pukul 06.30 WIB.
Sebuah mobil yang berada di jalan tersebut tertimpa reruntuhan pohon. Selain itu, batang pohon membentang di badan jalan. Akibatnya arus lalulintas lumpuh total dan dilakukan pengalihan arus.
Saksi mata di lokasi Agus Supriatman (63) mengatakan, saat kejadian pohon tumbang dirinya tepat berada di samping pohon.
Foto : iNewsCianjur.id/Ist.
“Pas ada angin besar pohon itu roboh, saya sedang makan maranggi di situ (samping pohon)," kata dia.
Beruntung, kata Agus, saat kejadian arus lalulintas sedang sepi sehingga tidak ada korban yang tertimpa. Namun, satu unit mobil yang sedang parkir tertimpa.
"Mobil Sedan itu sedang parkir di sebelah kanan, itu kena, selain itu tidak ada," terang dia.
Foto : iNewsCianjur.id/Ist.
Hingga saat ini, sejumlah petugas gabungan BPBD Kabupaten Cianjur, TNI, Polri dibantu masyarakat masih melakukan penanganan dan evakuasi pohon tumbang.
Editor : Furqon Munawar