get app
inews
Aa Text
Read Next : DPD Golkar Masih Menghitung Suara, Cabup No 3 Sudah Kibarkan "Bendera Putih"

Jalan Penghubung Dua Desa di Naringgul Diperlebar

Selasa, 21 Juni 2022 | 00:04 WIB
header img
Pekerja dari CV. Bumi Kontruksi melaksanakan pekerjaan pengupasan tebing jalan Balegede-Wanasari (Foto: Istimewa)

CIANJUR, iNews.id- Akses jalan kabupaten sepanjang 3,900 kilometer penghubung antar Desa Wanasari-Balegede, Kecamatan Naringgul, Kabupaten Cianjur, akhirnya diperlebar.

Kini, pemerintah daerah (Pemkab) Cianjur melalui Dinas Pekerjaan Umum Perumahan Rakyat (PUPR) terus genjot, mengunakan anggran tahun 2022 sebesar Rp.10.734.224.643.09, terpantau iNews.id Cianjur, Senin (20/6/2022).

"Itu lama kerja 120 hari kerja dikerjakan oleh CV Bumi Kontruksi sebagai pemenang tender," kata Mahmud Amir (50) seorang warga setempat.

Ia mengungkapkan, pekerjaan pelebaran jalan sudah mulai dikerjakan oleh pihak pemenang tender. Terlihat satu unit alat berat eskavator dari pihak CV sedang melaksanakan pekerjaan pelebaran.

"Sdah berjalan hampir satu minggu lamanya," ujar Amir.

Ia mengucapkan terima kasih, mewakili warga kepada pemerintah sudah menganggarkan. Dan, adanya pelebaran jalan ini akan sangat terasa manfaat.

"Karena jalan ini merupakan akses jalan satu-satunya," akunya dia.

Lanjut Amir menambahkan, adanya pekerjaan pelebaran jalan ini dengan warga lain bisa diikut serta untuk bekerja. Sehingga ini sangat membantu perekonomian, dan kondisi jalan bagus tentunya akan lebih mudah, apa bila warga akan melewati jalan ini.

"Menjual hasil bumi dan tentunya akan meningkatkan roda pertumbuhan perekonomian, khususnya warga dua desa," bilangnya.

Sementara itu, Selaku pelaksana dari cv bumi kontruksi, Hikmat Pirdaus menjelaskan, sudah mulai tahapan pengerjaan awal pelebaran pengaspalan tebing sudah hampir berjalan satu minggu lamanya.

"Target satu bulan ini pekerjaan pengupasan tebing sudah selesai," katanya.

Ia menambahkan, walaupun harus berpacu dengan cuaca, pengupasan tebing karena eksisting jalan lama 3 meter hingga 4 meter, dengan badan jalan 3 meter.

"Setelah pelebaran eksisting jadi 6 meter untuk badan jalan tetap 3 meter," jelas Hikmat.

Diketahui, selesai pelebaran dilanjutkan dengan pekerjaan saluran air dan timbunan agregat kelas B, timbunan aggregat kelas A dan terakhir hotmik 2 lapis, tebal 6 dan 4 sentimeter.

Editor : Nursidik

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut