Polsek Sindangbarang Jaga Ketat Proses Rekapitulasi Tingkat Kecamatan

Gusti Wilantara
Polsek Sindangbarang jaga ketat rekapitulasi kertas suara, Foto: iNewsCianjur.id/Gusti Wilantara.

CIANJUR, iNewsCianjur.id - Guna mengantisipasi munculnya masalah terhadap perhitungan suara di PPK (Panitia Pemilihan Kecamatan), Polsek Sindangbarang Polres Cianjur melakukan pengamanan rapat pleno rekapitulasi hasil penghitungan suara pilkada 2024 tingkat Kecamatan.

Kapolsek Sindangbarang Polres Cianjur Iptu Dadang Rustandi mengatakan, 
pengamanan dalam rapat pleno terbuka rekapitulasi penghitungan suara ini, personel Polsek Sindangbarang masing-masing melaksanakan tugas pokok dan fungsinya sesuai SOP yang ada.

"Pengaman dilakukan dalam rangka menjaga situasi kamtibmas agar tetap aman dan kondusif, terutama pasca Pemilu 2024 serta untuk mengamankan jalannya rapat pleno terbuka rekapitulasi hasil perolehan suara Pemilu 2024 tingkat Kecamatan," ujarnya, Jumat 29 November 2024.

Ia mengatakan, seluruh Personel Polsek yang melaksanakan pengamanan di gedung PGRI telah diperintahkan untuk melakukan pengamanan secara maksimal dalam proses penghitungan surat suara. Hal tersebut untuk memastikan agar seluruh proses Pemilu 2024 berjalan aman dan kondusif.

"Polsek Sindangbarang akan memastikan seluruh proses pesta demokrasi berjalan aman dan kondusif.
Proses rekapitulasi suara hasil Pemilu 2024 di gedung PGRI oleh PPK dijaga," jelasnya .

Ditambahkan, untuk sementara ini imbuhnya, hingga kini situasi tetap aman dan kondusif. Untuk rekapitulasi penghitungan suara berjalan lancar, dari masing-masing TPS yang ada desa.

Editor : Ayi Sopiandi

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network