Setelah Diguncang Gempa Desa Benjot Cugenang Dilanda Longsor

Yudi Dharmawan
(Foto : iNewscianjur.id/ist.)

CIANJUR, iNewsCianjur.id - Setelah diguncang Gempa, Desa Benjot Kecamatan Cugenang dilanda longsor, Rabu (29/3/2023). 

Sebelumnya, longsor melanda di Kampung Legok Benjot, dan mengakibatkan satu rumah warga tertimbun longsor. 

Korban rumah yang tertimbun longsor kini sudah dievakuasi ketempat yang lebih aman.

Hal tersebut diungkapkan Kepala Desa Benjot Kecamatan Cugenang Sofyan, saat dihubungi melalui pesan WhatsAp, Rabu (29/3/2023) malam.

"Iya benar satu rumah warga tertimbun longsor, dan sekarang sudah diungsikan ke tempat yang lebih aman," kata Sofyan.

Dijelaskan Sofyan, kondisi longsoran saat ini masih menutupi badan jalan sehingga sementara untuk kendaraan roda dua dan empat tidak bisa dilalui.

"Mungkin besok Kamis (30/3/2023), karena sekarang kondisinya curah hujan masih tinggi, sehingga evakuasi tidak mungkin dilakukan," jelasnya.

Selain itu lanjut Sofyan, retakan ditebing pun mulai terlihat sehingga dikhawatirkan akan terjadi longsor susulan.

Editor : Ayi Sopiandi

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network