CIANJUR, iNewsCianjur.id - Pemerintah Kabupaten Cianjur terus berupaya mewujudkan tidak ada satu pun warganya yang buang air besar sembarangan (BABS), sehingga predikat Open Defecation Free (ODF) bisa diraih.
Bupati Cianjur, Herman Suherman mengatakan, salah satu implementasi untuk mewujudkan bebas BABS dan ODF dilakukan melalui program Kota Sehat.
Pihaknya juga terus melakukan pembangunan septic tank komunal di lingkungan masyarakat. Hal itu untuk mencegah masyarakat buang air besar sembarangan, termasuk ke aliran sungai.
"Kami berupaya mewujudkan Kabupaten Cianjur bebas dari BABS dan ODF. Sedikit demi sedikit di setiap rumah kita bikin septic tank, sehingga nanti yang mengalir ke sungai itu clean and clear. Tidak ada lagi limbah rumah tangga yang dibuang ke sungai," ujar Herman kepada awak median di Pendopo, Selasa, 30 Juli 2024.
Meskipun tingkat kesadaran warga untuk BAB di jamban terbilang tinggi. Namun, untuk mewujudkan ODF sangat sulit, karena di Cianjur masih banyak wilayah sungai yang melintasi daerah permukiman.
Sedangkan predikat ODF baru bisa diraih jika sudah tidak ada satu pun individu yang BABS khususnya di aliran sungai.
"ODF merupakan salah satu indikator Kota Sehat. Namun meski susah mewujudkan predikat itu, kita target setiap tahun cakupan realisasi ODF bisa meningkat. Sehingga tahun depan harus lebih baik lagi dari tahun sebelumnya," tandasnya.
Editor : Azhari