get app
inews
Aa Read Next : Tingkatkan Pelayanan, RSUD Pagelaran Tambah Poli Rehab Medik

Impian RSUD Sayang Cianjur Berstandar Internasional Semakin Dekat

Kamis, 07 Desember 2023 | 21:53 WIB
header img
Dirut RSUD Sayang Cianjur dr Irvan N Fauzi, bersama Bupati Cianjur, Herman Suherman, Foto : iNewsCianjur.id/ist

CIANJUR, iNewsCianjur.id - Pemerintah Kabupaten Cianjur, mulai mengambil langkah serius untuk mewujudkan umah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sayang Cianjur berstandar internasional.

Hal tersebut dibuktikan RSUD Sayang Cianjur menghelat konferensi pers bertajuk "Melangkah Menuju Rumah Sakit Berstandar Internasional, Kamis (7/12/2023) siang.

Bupati Cianjur, Herman Suherman menegaskan, target pihaknya menjadikan RSUD Sayang Cianjur berstandar internasional yakni 3 hingga 4 tahun. Namun dengan melakukan sejumlah percepatan, ia meyakini bisa mengantongi akreditasi internasional lebih cepat dari target awal.

"InsyaAllah secepatnya bisa terwujud dan bisa lebih cepat dari target awal. Tahapan demi tahapan sudah kami lakukan sehingga kami akan terus melakukan percepatan. Februari 2024, ditargetkan sudah peletakan batu pertama untuk pembangunan gedung 7 lantai di lahan seluas 3 hektar," katanya.

Herman mengatakan, kedepan, masyarakat Cianjur tak perlu lagi jauh-jauh ke luar kota atau bahkan ke luar negeri untuk mendapatkan fasilitas kesehatan terdepan, yang bisa memberikan akses pelayanan kesehatan berkualitas tinggi. 

"RSUD Sayang Cianjur ke depan akan menyajikan konsep layanan terpadu dengan standar kelas dunia, sehingga memberikan perawatan medis yang mutakhir dan inovatif," jelasnya.

Menurutnya, RSUD Sayang Cianjur yang menjadi rumah sakit berstandar internasional berpotensi memberikan dampak besar bagi kesejahteraan masyarakat Cianjur dan sekitarnya dalam bidang kesehatan. 

"Pembangunan rumah sakit ini juga memiliki potensi untuk meningkatkan sektor medical tourism Indonesia dan membawa manfaat ekonomi yang signifikan," ungkapnya.

Terkait biaya pengobatan, Herman mengimbau masyarakat Cianjur untuk tidak khawatir karena meski nanti sudah berstandar internasional, pihaknya tidak akan menerapkan biaya mahal karena tujuan utamanya memberikan pelayanan terbaik bagi warga Cianjur.

"Tenang, meski nanti sudah berstandar internasional, biaya pengobatan tidak akan menjadi mahal dan BPJS tetap dimaksimalkan. Bahkan target 2025 nanti, Cianjur menjadi Kabupaten UHC (Universal Health Coverage). Nantinya, bikin BPJS bisa langsung jadi dalam sehari dan tak harus menunggu hingga 1 bulan," katanya.

Editor : Ayi Sopiandi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut