CIANJUR, iNewsCiajur.id - Menuju Titik Nol Pemekaran Kabupaten Cianjur selatan, Pemkab Cianjur Mengusung Tema Semangat Merah Putih dan mengajak warga di Cianjur selatan turut serta mensukseskan peresmian titik nol di Desa Mekarlaksana Kecamatan Sindangbarang selama dua hari yakni Minggu - Senin (22-23/10/2023).
Hal tersebut diungkapkan Sekretaris Dinas Informasi dan Komunikasi Kabupaten Cianjur, Gagan Rusganda, Selasa (17/10/2023).
"Bagi warga Cianjur selatan khususnya, ayo kita sama-sama sukseskan pemekaran Kabupaten Cianjur selatan menuju titik nol yang berlokasi di Desa Mekarlaksana Kecamatan Sindangbarang," kata Gagan.
Gagan mengatakan, dengan mengambil tema "semangat merah putih menuju pemekaran Kabupaten Cianjur selatan" akan ada beberapa kegiatan seperti Tabligh Akbar Cianjur selatan bersholawat pada Minggu (22/10/2023), dan di hari Senin (23/10/2023) merupakan peresmian titik nol pemekaran, serta pembagian doorprize.
"Puncak acaranya akan ada pentas musik yang akan meriahkan oleh Ridho Rhoma, dan Ficky Rhoma, adapun pentas musik akan digelar pada malam hari kisaran pukul 19.30 WIB," katanya.
Gagan berharap selama kegiatan berlangsung tentunya bisa berjalan lancar, dan sesuai dengan rencana.
"Yuk warga Cianjur selatan khususnya kita sama-sama mendorong apa yang menjadi harapan bagi warga Cianjur, yakni pemekaran Kabupaten Cianjur selatan," ujarnya.
Editor : Ayi Sopiandi