get app
inews
Aa Text
Read Next : Empat Kawanan Begal Lintas Kota Berhasil Ditangkap Usai Membegal Ibu-ibu 

Puluhan Pebalap Grasstrack Jajal Sirkuit Baru di Cibeber

Minggu, 27 Agustus 2023 | 15:44 WIB
header img
Peserta grasstrack di sirkuit mini di Cibeber, Foto : iNewsCianjur.id

CIANJUR, iNewsCianjur.id - Sebanyak 40 pembalap dari berbagai wilayah di Kabupaten Cianjur mengikuti Grasstrack Motocross 2023, yang digelar di Sirkuit Mini Puncak Panenjoan di Kampung Cibarengkok Desa Sukaraharja Kecamatan Cibeber Kabupaten Cianjur, Minggu (27/08/2023).

Grasstrack Motocross yang diselenggarakan oleh Karangtaruna Desa Sukaraharja tersebut, mempertandingkan 14 kelas klasifikasi motor dari mulai Kelas Standard 100 Cc hingga150 Cc, dengan menempuh rute sirkuit sepanjang  550 meter.

Ketua Panitia Penyelenggara Grasstrack Motocross 2023, M.Zamzam Mubarok, mengatakan, lomba motocross yang digelar dalam rangka merayakan HUT RI ke 78.

"Lomba ini juga dalam upaya  pencarian bibit pembalap muda berusia 15 tahun untuk menjadi wakil Kabupaten di Kancah Grasstrack Motocross tingkat Provinsi Jawa Barat maupun Nasional," terang Zanzam.

Grasstrack Motocross kali ini, Lanjut Zamzam, merupakan pertama kalinya diadakan di Kecamatan Cibeber.

"Ini sebagai Grasstrack Motocross pertama yang diadakan sekaligus sebagai uji coba sirkuit, diadakan selama dua hari, hari kemarin hanya untuk pembalap lingkup kecamatan dan hari ini se kabupaten cianjur," ujarnya.

Untuk memotivasi para pembalap pemula,  Panitia menyiapkan sejumlah uang pembinaan dan Trophy, serta menghadirkan pembalap yang telah mengikuti Grasstrack Motocross di kancah tingkat  provinsi maupun Nasional.

"Alhamdulillah kita datangkan pembalap Indra ZT yang sudah meraih banyak prestasi dikancah provinsi maupun nasional mewakili kabupaten cianjur," tandasnya.

Editor : Ayi Sopiandi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut