get app
inews
Aa Text
Read Next : Setelah Paslon 01, Paslon 02 Wahyu-Ramzi Deklarasikan Kemenangan 

Irjen Fredy Sambo Pernah Jabat Kapolres Brebes, Ini Kasus yang Pernah Diungkap

Rabu, 20 Juli 2022 | 23:50 WIB
header img
Irjen Fredy Sambo saat menjabat sebagai Kapolres Brebes. (Foto: Istimewa)

BREBES, iNews.id - Sebelum menjabat sebagai Kadiv Propam Mabes Polri, Irjen Fredy Sambo ternyata pernah meniti karir menjadi Kapolres Brebes yang saat itu masih berpangkat AKBP. Nama Fredy Sambo merupakan perwira yang namanya bersinar, begitu pula dengan karirnya yang melesat. 

Irjen Fredy Sambo merupakan lulusan pendidikan Akpol pada 1994. Dirinya sangat berpengalaman dalam bidang reserse. Karirnya juga melejit sejak menjabat sebagai Kasat Reskrim Polres Jakarta Barat pada 2010.

Dari Jakarta Irjen Fredy Sambo ditugaskan ke Polda Jateng menjadi Kapolres Purbalingga, kemudian menjadi Kapolres Brebes pada 2013-2015

Beberapa kasus yang pernah terungkap saat dirinya menjabat Kapolres Brebes antara lain :


1. Pengungkapan ganja kering siap edar seberat 6 kg beserta empat tersangka saat gelar kasis narkoba pada Senin (10/03/2014).

2. Musnahkan Sabu seberat 1kg senilai 1,6 milyar dengan 25 tersangka pada (4/10/2013).

3. Ungkap kasus anak bunuh ayah dan ibu kandungnya pada (09/12/2014).

Selain beberapa kasus tersebut, masih banyak kasus menonjol yang berhasil terungkap.

Diketahui, saat ini Irjen Fredy Sambo resmi diberhentinkan sementara oleh Kapolri lantaran kasus penembakan Brigadir J pada Jumat (08/07/2022) lalu. Akibat peritiwa tersebut, Brigadir J Tewas.

Editor : Nursidik

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut