Antisipasi Stunting PPKBP3A Lakukan Orientasi TPK

Yayan. S
PPKBP3A Cianjur orientasi bagi tim pendamping keluarga, Foto, iNewsCianjur.id

CIANJUR, iNewsCianjur.id - Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, (DPPKBP3A) Kabupaten Cianjur, lakukan Orientasi Tim Pendamping Keluarga (TPK). 

"Ini kali pertama peserta orientasi TPK dari  tiga desa yaitu Desa Cikanyere, Pakuan dan Kawungluwuk," ucap Kepala Balai P2KBP3A Pacet yang meliputi wilayah kerja Kecamatan Pacet Cipanas dan Sukaresmi Neneng Marlina disela kegiatan orientasi TPK di Desa Cikanyere, Kecamatan Sukaresmi, Rabu (20/3/2024).

Adapun pelaksanaan orientasi kata Neneng, dibagi empat gelombang perharinya yang iikuti 18 TPK dari tiga desa masing-masing desa. Yakni 6 TPK yang terdiri dari 3 unsur yaitu Bidan desa, Kader KB dan kader PKK sesuai dengan Perpres 72 tahun 2021 tentang percepatan penurunan stunting.

"Nanti, tiga unsur ini harus mendampingi sasaran Calon Pengantin (Catin) Ibu Hamil (Bumil) paska persalinan, dan Balita," sambungnya

Selain itu kerja mereka adalah melakukan sidak seleksi, pendampingan dan aksi. Juga memberikan penyuluhan informasi edukasi terkait dengan faktor resiko stunting.

Perlu diketahui bahwa pelaksanaan orientasi TPK yang mengangkat tema melalui orientasi TPK menuju Cianjur Zero Now Stunting InshaAllah akan berhasil di mulai dari kemarin Selasa (19/3/2024) di Desa Cibadak yang diikuti dari TPK Rawabeulut, Cibadak dan Ciwalen. 

Ia menambahkan, di wilayah kerja Balai P2KBP3A Pacet, 5 dari 11 desa yang ada di kecamatan Sukaresmi belum mengikuti orientasi TPK antara lain Desa Sukaresmi, Cikancana, Sukamahi, Kubang dan Cibanteng.

"Sedangkan TPK Kecamatan Pacet dan Cipanas sudah selesai melaksanakan, orientasi TPK" katanya. 

Editor : Ayi Sopiandi

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network